4 Misteri yang menyelimuti gunung Semeru

Untuk anda yang tinggal di daerah Jawa Timur pasti tidak asing dengan gunung Semeru. Yaps, gunung Semeru merupakan gunung tertinggi di Jawa Timur dan tertinggi kedua di Indonesia setelah gunung Himalaya di Papua. Tidak hanya itu, pemandangan yang ada di gunung Semeru tidak kalah dengan gunung lainnya. Disana terdapat banyak terdapat yang sangat indah dan layak untuk di kunjungi.

Sumber gambar : www.hippew.com

Akan tetapi, gunung Semeru juga terkenal akan cerita mistis yang ada di dalamnya. Meski gunung satu ini selalu di kunjungi wisatawan domestik ataupun luar negeri, tidak menghilangkan cerita-cerita akan ke angkeran gunung Semeru. Dan berikut, 4 misteri gunung Semeru :

1. Misteri Arcopodho. 

Menurut cerita yang berkembang disana, Arcopdho adalah sebuah patung kembar yang dapat di lihat oleh seorang yang mempunyai mata batin. Tidak sedikit pendaki sering melihat penampakan Arcopodho. Namun, kebanyakan melihat dengan ukuran yang berbeda, mulai seukuran anak kecil, orang dewasa, bahkan ada yang mengatakan seukuran raksasa. Akan tetapi, kawasan Arcopodho sering digunakan tempat istirahat para pendaki.

2. Misteri kawasan Kelik. 

Bagi anda yang sering mendaki gunung Semeru pasti tidak asing dengan kawasab Kelik. Kawasan Kelik merupakan sebuah kawasan yang terdapat beberapa batu bertuliskan "in memoriam" yang menandakan tempat bersemayam para pendaki yang meninggal di gunung Semeru. Dan batu yang paling terkenal milik Soe Hok Gie, seorang pendaki berdarah Korea.

Ke angkeran kawasan Kelik adalah, pendaki sering mengalami kesurupan ditempat satu ini.



3. Misteri Zona Blank 75. 

Kawasan satu ini merupakan sebuah jalur yang menghubungkan langsung kepuncak Mahameu. Sehingga, banyak pendaki yang mengunakan jalur ini untuk ke puncak gunung Semeru.  Akan tetapi, tidak sedikit pendaki yang hilang dan meninggal di Zona Blank 75. Anehnya lagi, jika ada orang yang meninggal disana, jasadnya belum tentu bisa ditemukan.

Jalur satu ini di kelilingi jurang yang cukup curam dengan kedalaman 75 meter. Oleh sebab itu, pendaki dihimbau selalu fokus saat melewati jalur satu ini, pasalnya, bila salah injak, bisa-bisa nyawa taruhannya.

4. Misteri Mbah Dipo. 

Sama halnya dengan gunung-gunung pada umumnya, gunung Semeru juga memiliki seorang juru kunci, yaitu mbah Dipo. Konon, mbah Dipo tinggal di tempat yang berbahaya saat gunung Semeru meletus, dan hanya beliau yang mengetahui kapan gunung Semeru akan meletus.

Namun sekarang, mbah Dipo sudah tiada. Beliau hanya meninggalkan pesan yang berbunyi. Saat gunung Semeru meletus, jangan lari ke gunung Sawur, tapi larilah menuju arah sungai.

Nah, itulah beberapa ulasan mengenai 4 misteri gunung Semeru. Meski menyimpan banyak misteri, namun gunung Semeru selalu ramai di kunjungi. Untuk anda yang akan pergi kesana, untuk selalu menjaga sikap dan menaati peraturan yang ada. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Sumber : Berbagai Sumber.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "4 Misteri yang menyelimuti gunung Semeru"

Post a Comment